
JABARPASS – Pemkot Bandung mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah menjaga, melayani, dan membersamai masyarakat dalam merayakan kemenangan Persib Bandung yang kembali menjuarai Liga 1 Indonesia.
Wali Kota Bandung, H. Muhammad Farhan tidak hanya kepada Forkopimda, Kepolisian, TNI, OPD, dan Kewilayahan, dilansir JABARPASS dari akun Instagram @hmfarhanbdg, pada 27 Mei 2025.
Wali Kota juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh warga Kota Bandung yang telah merayakan dengan cara yang penuh tanggung jawab, cinta, dan kebanggaan. (Rizky Anugrah)