JABARPASS – Operasi Hizbullah akan terus berlanjut dengan kecepatan yang sama bahkan lebih meskipun pimpinan mereka telah terbunuh.
Mereka akan melanjutkan tujuan utamanya meskipun Israel menciptakan kekacauan dengan agresi pembantaian terhadap warga sipil di Lebanon.
Mengenai hal itu diungkapkan wakil pimpinan Hizbullah Qassem., dikutip JABARPASS dari aljazeera.
Menurutnya, Israel telah melakukan pembantaian di seluruh wilayah Lebanon hingga tidak ada satu pun rumah yang tersisa tanpa jejak.
“Israel menyerang warga sipil, ambulans, anak-anak, dan orang tua. Israel tidak memerangi para pejuang, tetapi justru melakukan pembantaian,” terangnya. (Rizky Anugrah)