JABARPASS – 1000 orang lebih warga Lebanon telah tewas akibat serangan ganas yang telah dilakukan pasukan Israel.
Peristiwa itu terjadi dalam kurun waktu dua minggu terakhir, mereka yang menjadi korban sebagian besar berada di Lebanon Selatan dan Timur.
Eskalasi terjadi setelah Israel mengalihkan fokus serangannya dari pertempuran di Gaza ke perbatasan Utara, dikutip JABARPASS dari aljazeera.
Tempat setiap hari terjadinya baku tembak antara Israel dengan Hizbullah sejak perang Gaza dimulai Oktober lalu.
Serangan Israel ke Lebanon bertujuan untuk memungkinkannya puluhan ribu warga sipil Israel kembali ke rumah mereka di Utara Israel. (Rizky Anugrah)