Sutradara “Rahasia Rasa” Hanung Bramantyo Ambil Inspirasi dari Buku Resep Bung Karno “Mustika Rasa”

JABAR PASS – Sutradara Hanung Bramantyo mengambil inspirasi dari buku resep kuliner nusantara karya Bung Karno, Mustika Rasa, untuk film terbarunya yang berjudul Rahasia Rasa (2025). Hal ini mengejutkan penulis skenario, Adi Nugroho, yang awalnya tidak mengetahui isi buku tersebut.

Pada awal tahun 2024, Hanung mengungkapkan niatnya kepada Adi untuk mengambil Mustika Rasa sebagai sumber ide film. “Mas Hanung tanya saya, ‘Pernah tahu ‘Mustika Rasa’?’ Saya jawab, ‘Pernah dengar, tapi nggak pernah buka,’ dan ternyata isinya buku resep,” ujar Adi saat berbincang dengan ANTARA di Jakarta pada Kamis.

Namun, setelah lebih mendalami isi buku, Adi mulai tertarik. Ia tidak hanya terkesan dengan resep-resep yang ada, tetapi juga dengan gagasan yang terkandung di dalamnya, terutama tentang diplomasi budaya dan gastronomi yang disampaikan Bung Karno melalui buku tersebut.

Untuk membuat film ini lebih menarik, Adi dan Hanung memutuskan untuk menambahkan elemen fiksi pada karakter dan narasi film, menciptakan bumbu yang akan membuat penonton tertarik mengikuti jalan ceritanya hingga akhir. “Mas Hanung ingin film kami yang berat ini tetap ringan dan menarik. Agar sejarah tetap menarik, kami sisipkan cerita alternatif, bumbu fiksi, kami jahit pelan-pelan supaya penonton tidak mengantuk saat menonton film sejarah,” kata Adi.

Selain itu, film ini juga mengangkat cerita tentang seorang koki yang kehilangan indra pengecap, yang datang dari ide cerita Toha Abdillah, seorang pembuat film asal Yogyakarta. “Toha Abdillah memberikan kami cerita tentang chef yang kehilangan rasa,” ungkap Adi.

Berbagai elemen cerita dan gagasan menarik tersebutlah yang diolah oleh Hanung Bramantyo untuk menjadikan Mustika Rasa karya Bung Karno sebuah film yang tidak hanya menggugah, tetapi juga menghibur para penonton.

Shakira Marasyid

Berita Terkait

Diadaptasi dari Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu, Film Sadali Tayang 5 Februari 2026

JABAR PASS – Film Sadali dijadwalkan tayang di bioskop mulai 5 Februari 2026. Film ini melanjutkan kisah yang diadaptasi dari buku laris karya Pidi Baiq berjudul Hidup Ini Terlalu Banyak…

Hanggini: Film Sadali Memberi Sudut Pandang Baru tentang Kesabaran

JABAR PASS  – Aktris Hanggini Purinda Retto mengungkapkan bahwa film terbarunya berjudul Sadali memberinya sudut pandang baru tentang makna kesabaran dan proses menuju kedewasaan emosional. Dalam film produksi MVP Pictures…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Baca Juga

Indomaret Buka Program Mudik Gratis Lebaran 2026, Sediakan 8.000 Kursi

  • January 29, 2026
  • 2 views
Indomaret Buka Program Mudik Gratis Lebaran 2026, Sediakan 8.000 Kursi

Catat! Jadwal Pembelian Tiket Kereta Api Mudik Lebaran 2026

  • January 29, 2026
  • 0 views
Catat! Jadwal Pembelian Tiket Kereta Api Mudik Lebaran 2026

Film Anak “Teman Tegar: Maira–Whisper from Papua” Tayang Mulai 5 Februari 2026

  • January 29, 2026
  • 8 views
Film Anak “Teman Tegar: Maira–Whisper from Papua” Tayang Mulai 5 Februari 2026

Fase Liga Liga Champions 2025/26 Tuntas, 24 Tim Lolos ke Fase Gugur

  • January 29, 2026
  • 7 views
Fase Liga Liga Champions 2025/26 Tuntas, 24 Tim Lolos ke Fase Gugur

Farhan Tegaskan Penanganan Dugaan Perundungan di Sekolah Harus Dilakukan Secara Hati-hati

  • January 29, 2026
  • 8 views
Farhan Tegaskan Penanganan Dugaan Perundungan di Sekolah Harus Dilakukan Secara Hati-hati

Harga Emas Galeri24 dan UBS Kompak Naik, Tembus Rp3 Juta per Gram

  • January 29, 2026
  • 9 views
Harga Emas Galeri24 dan UBS Kompak Naik, Tembus Rp3 Juta per Gram