Jadwal Liga Champions Pekan Ini: Ada Bayern Muenchen vs PSG dan Liverpool vs Real Madrid

JABAR PASS – Pertandingan kelima Liga Champions akan digelar mulai Rabu (27/11) dini hari WIB, menyajikan duel-duel seru, termasuk Bayern Muenchen melawan PSG serta Liverpool kontra Real Madrid.

Laga antara Bayern Muenchen dan Paris Saint-Germain diperkirakan akan berlangsung sengit. Kedua tim besar Eropa ini justru berada di posisi yang tidak menguntungkan di klasemen sementara Liga Champions. Bayern Muenchen tercatat berada di peringkat ke-17 dengan enam poin, sementara PSG ada di posisi 25 dengan empat poin dari empat laga.

Pertandingan ini akan menjadi pengulangan final Liga Champions 2019/20 dan digelar di Stadion Allianz Arena, Muenchen, Rabu pukul 03.00 WIB.

Selain itu, akan ada pertandingan ulangan final Liga Champions musim 2017/18 dan 2021/22 antara Liverpool dan Real Madrid. Liverpool lebih diunggulkan setelah meraih empat kemenangan dari empat pertandingan, sementara Madrid belum menunjukkan konsistensi. Di klasemen, Liverpool memimpin dengan 12 poin, sementara Real Madrid berada di posisi 18 dengan enam poin.

Pertandingan Liverpool vs Real Madrid akan digelar di Stadion Anfield pada Kamis (28/11) pukul 03.00 WIB.

Selain dua laga besar ini, pekan ini juga akan ada pertandingan menarik lainnya, seperti Inter Milan kontra RB Leipzig, Sporting CP vs Arsenal, dan Barcelona melawan Feyenoord.

Jadwal Lengkap Pertandingan Liga Champions Pekan Ini:

Rabu (27/11):

  • Slovan Bratislava vs AC Milan 00.45 WIB
  • Sparta Praha vs Atletico Madrid 00.45 WIB
  • Manchester City vs Feyenoord 03.00 WIB
  • Barcelona vs Brest 03.00 WIB
  • Bayern Muenchen vs PSG 03.00 WIB
  • Inter Milan vs RB Leipzig 03.00 WIB
  • Young Boys vs Atalanta 03.00 WIB
  • Bayer Leverkusen vs RB Salzburg 03.00 WIB
  • Sporting CP vs Arsenal 03.00 WIB

Kamis (28/11):

  • Red Star vs VfB Stuttgart 00.45 WIB
  • Sturm vs Girona 00.45 WIB
  • Aston Villa vs Juventus 03.00 WIB
  • AS Monaco vs Benfica 03.00 WIB
  • PSV vs Shakhtar 03.00 WIB
  • Liverpool vs Real Madrid 03.00 WIB
  • Celtic vs Club Brugge 03.00 WIB
  • Bologna vs Lille 03.00 WIB
  • Dinamo Zagreb vs Borussia Dortmund 03.00 WIB
  • Shakira Marasyid

    Berita Terkait

    Ngabuburit Bareng PERSIB di Summaba Dapat Sambutan Positif

    JABAR PASS – Kegiatan Ngabuburit Bareng PERSIB bekerja sama dengan Summarecon Mall Bandung di Downtown Walk, Summarecon Mall Bandung (Summaba), Minggu, 23 Maret 2025, sukses menarik perhatian ratusan Bobotoh. Acara…

    LAGI, ARIFA JUARAI LIGA CATUR NGABUBURIT

    JABARPASS – Setelah pekan lalu menjuarai Chess Fun Beringin Putih Ramadan, Nasional Master (NM) Arifa Rizki Syaputra tampil sebagai juara Liga Catur Ngabuburit Percasi Kota Bandung 2025. Pecatur dari klub…

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    Baca Juga

    BAZNAS RI Tetapkan Besaran Zakat Fitrah 2025

    • March 24, 2025
    • 4 views

    PLTN Fukushima Meledak Banyak Pekerja Khawatir Keselamatan dan Radiasi Pabrik

    • March 24, 2025
    • 5 views

    Mantan Presiden Filipina Diterbangkan ke Belanda Ditahan di ICC

    • March 24, 2025
    • 4 views

    Kemenag dan Kemensos Tandatangani MoU untuk Perkuat Pelaksanaan Tugas di Bidang Sosial dan Agama

    • March 24, 2025
    • 5 views

    Eks Presiden Filipina Ditangkap di Bandara Ninoy Aquino

    • March 24, 2025
    • 4 views

    Penyesuaian Jadwal Libur Sekolah hingga Skema Transportasi Mudik Gratis

    • March 24, 2025
    • 4 views