42 Karya Budaya Ditetapkan Jadi WBTB Jabar 2025, Benny Bachtiar: Akar Budaya Daerah Tak Boleh Hilang

JABARPASS – Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat Benny Bachtiar mengumumkan karya budaya yang ditetapkan sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) Tahun 2025.

Dari 67 karya budaya yang terverifikasi dihasilkan 42 karya budaya yang ditetapkan sebagai WBTB Jawa Barat 2025. Penetapan ini diumumkan Benny Bachtiar bersama Tim WBTB Jawa Barat, Kamis lalu (9/1/2025).

Hadir pada acara itu, Ketua Tim WBTB Jabar Bucky Wibawa Karya Guna bersama anggota, yaitu Kepala Bidang Kebudayaan Disparbud Jabar Febiyani, Dinda Satya Upaja, Zaini Alief, Laina Rafianti, Hikmat Nashrullah Latief, serta Irvan Setiawan.
 
“Saya ucapkan terima kasih Pak Bucky bersama tim yang sudah bekerja keras untuk menetapkan warisan budaya tak benda ini. Apa yang sudah dilakukan merupakan bagian tak terpisahkan dari tanggung jawab kita bersama dalam upaya melestarikan seni tradisi atau budaya yang ada di Jawa Barat, ” ucap Benny Bachtiar.

Sebelum ditetapkan, dilakukan serangkaian tahapan mulai dari pengusulan karya budaya oleh dinas-dinas yang membidangi kebudayaan di 27 kabupaten/kota se-Jabar, pengkajian usulan karya budaya oleh tim ahli hingga sidang penetapan WBTB Jawa Barat tahun 2025, pada 18-20 Desember 2024.

Lebih lanjut Benny menambahkan bahwa akar budaya daerah tidak boleh hilang karena merupakan jati diri bangsa.

Ia juga berharap kabupaten/kota dapat terus menggali potensi budaya dan kearifan lokal yang ada di wilayahnya masing-masing.

“Tim kami juga di provinsi akan berupaya keras untuk bisa ditetapkan menjadi WBTB Nasional. Mudah-mudahan tidak hanya angklung saja yang menjadi warisan UNESCO, yang lainnya juga kita dorong untuk menjadi warisan UNESCO dan ini merupakan kebanggaan bagi Jawa Barat,” kata Benny.
 
Berikut daftar WBTB Jawa Barat 2025, hasil sidang penetapan WBTB Jabar, pada 18-20 Desember 2024:

  1. Ngabungbang Cimande (Kabupaten Bogor)
  2. Seni Cibatokan (Kabupaten Bogor)
  3. Ujungan Bekasi (Kabupaten Bekasi)
  4. Tepak Gendang Opok Kijing (Kabupaten Karawang)
  5. Tari Gondang (Kabupaten Karawang)
  6. Tata Rias Penganten Kembang Ageung (Kabupaten Karawang)
  7. Keramik Paléréd (Kabupaten Purwakarta)
  8. Mulasara Nu Ngalahirkeun (Kasepuhan Banten Kidul Kabupaten Sukabumi)
  9. Gula Kawung (Kasepuhan Banten Kidul Kabupaten Sukabumi)
  10. Tradisi Ngadegkeun Bumi (Kasepuhan Banten Kidul Kabupaten Sukabumi)
  11. Tradisi Mapag Lisung Anyar (Kasepuhan Ciptagelar Kabupaten Sukabumi)
  12. Sangu Kabuli (Kasepuhan Banten Kidul Kabupaten Sukabumi)
  13. Endog Léwo (Kabupaten Garut)
  14. Kerajinan Kulit Sukarégang (Kabupaten Garut)
  15. Dogig (Kabupaten Kuningan)
  16. Pesta Dadung (Kabupaten Kuningan)
  17. Peuyeum Koroto (Kabupaten Ciamis)
  18. Kopi Godog (Kabupaten Ciamis)
  19. Dodol Eluk (Kabupaten Tasikmalaya)
  20. Golok Galonggong Manonjaya (Kabupaten Tasikmalaya)
  21. Anyaman Pandan Sukaruas (Kabupaten Tasikmalaya)
  22. Babakti Lemah Cai Cikundul (Kota Sukabumi)
  23. Ngarak Kebo Bulé Kranggan (Kota Bekasi)
  24. Poyok Ungkal (Kabupaten Sumedang)
  25. Hajat Waluya (Kabupaten Pangandaran)
  26. Sasapian (Kabupaten Bandung Barat)
  27. Adus Sumur Pitu (Kabupaten Cirebon)
  28. Memayu Buyut Trusmi (Kabupaten Cirebon)
  29. Muludan Tuk (Kabupaten Cirebon)
  30. Pengantin Tebu Cirebon (Kabupaten Cirebon)
  31. Syawalan Gunungjati (Kabupaten Cirebon)
  32. Topeng Klana Udeng Dermayu (Kabupaten Indramayu)
  33. Arsitektur Rumah Junti (Kabupaten Indramayu)
  34. Cimplo (Kabupaten Indramayu)
  35. Batagor (Kota Bandung)
  36. Mie Kocok Bandung (Kota Bandung)
  37. Tahu Cibuntu (Kota Bandung)
  38. Bir Kotjok (Kota Bogor)
  39. Manisan Buah Cianjur (Kabupaten Cianjur)
  40. Opak Linggar Rancaékék (Kabupaten Bandung)
  41. Rujak Cihérang (Kabupaten Bandung)
  42. Mapag Ménak (Kabupaten Bandung)

Athallah

Berita Terkait

Tahapan Seleksi dan Syarat Beasiswa S2 Kemenag Double Degree ke Australia 2026

JABAR PASS – Program Beasiswa S2 Kementerian Agama (Kemenag) Double Degree ke Australia membuka peluang bagi pegawai Kemenag dan alumni Perguruan Tinggi Keagamaan (PTK) untuk melanjutkan studi magister dengan skema…

PGN Siagakan Satgas Nataru 2025 untuk Pastikan Layanan Optimal Penyaluran Gas Bumi

JABAR PASS – PT PGN Tbk sebagai Subholding Gas Pertamina menurunkan Satuan Tugas Natal dan Tahun Baru (Satgas Nataru) 2025 untuk memastikan keamanan serta keandalan penyaluran gas bumi bagi lebih…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Baca Juga

Film Anak “Teman Tegar: Maira–Whisper from Papua” Tayang Mulai 5 Februari 2026

  • January 29, 2026
  • 6 views
Film Anak “Teman Tegar: Maira–Whisper from Papua” Tayang Mulai 5 Februari 2026

Fase Liga Liga Champions 2025/26 Tuntas, 24 Tim Lolos ke Fase Gugur

  • January 29, 2026
  • 5 views
Fase Liga Liga Champions 2025/26 Tuntas, 24 Tim Lolos ke Fase Gugur

Farhan Tegaskan Penanganan Dugaan Perundungan di Sekolah Harus Dilakukan Secara Hati-hati

  • January 29, 2026
  • 6 views
Farhan Tegaskan Penanganan Dugaan Perundungan di Sekolah Harus Dilakukan Secara Hati-hati

Harga Emas Galeri24 dan UBS Kompak Naik, Tembus Rp3 Juta per Gram

  • January 29, 2026
  • 7 views
Harga Emas Galeri24 dan UBS Kompak Naik, Tembus Rp3 Juta per Gram

Penataan Parkir dan PKL Jadi Fokus Utama Pembangunan BRT Bandung

  • January 28, 2026
  • 13 views
Penataan Parkir dan PKL Jadi Fokus Utama Pembangunan BRT Bandung

Teman Bus di Depok Masih Gratis hingga April 2026, Tarif Selanjutnya Tunggu Keputusan Kemenhub

  • January 27, 2026
  • 18 views
Teman Bus di Depok Masih Gratis hingga April 2026, Tarif Selanjutnya Tunggu Keputusan Kemenhub