JABARPASS – Indonesia mendukung penuh upaya Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) menyerukan gencatan senjata di Palestina, siap mengirim pasukan penjaga perdamaian.
Dilansir JABARPASS dari unggahan akun Instagram @presidenrepublikindonesia, pada 18 November 2024.
Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto, sesampainya Rio de Janeiro, Brasil, bertemu dengan Sekretaris Jenderal PBB, Antonio Guterres, beserta jajaran delegasi tingkat tinggi.
Pada kesempatan tersebut Indonesia berkomitmen mendukung penuh setiap upaya PBB untuk menegakan keadilan internasional.
Termasuk di dalamnya ikut menyerukan gencatan senjata di Palestina, selain kesiapan mengirim pasukan penjaga perdamaian.
Hal itu dilakukan sesuai dengan amanat internasional untuk mendukung perdamaian dunia.
“Indonesia menegaskan komitmennya untuk mendukung penuh setiap upaya Perserikatan Bangsa-Bangsa dalam menegakkan keadilan internasional,”
“Termasuk menyerukan gencatan senjata di Palestina,”
“Indonesia menyatakan kesiapan mengirim pasukan penjaga perdamaian sesuai amanat internasional untuk mendukung perdamaian dunia,” tulis @prabowo. (Rizky Anugrah)