Wamenko Polkam Pastikan Diskon Tiket Pesawat dan Tarif Tol untuk Pemudik Lebaran 2025

JABAR PASS – Wakil Menteri Bidang Koordinator Politik dan Keamanan (Wamenko Polkam) Lodewijk F Paulus memastikan bahwa pemudik pada Lebaran 2025 akan mendapatkan diskon untuk tiket pesawat dan biaya tol. Langkah ini diambil untuk mengurangi beban biaya yang harus dikeluarkan masyarakat saat mudik.

“Tiket pesawat pada masa Nataru dapat diskon 10 persen, dan kita harap Lebaran tahun ini bisa lebih dari 10 persen (diskon), tentunya setelah koordinasi,” ujar Lodewijk setelah rapat koordinasi antar kementerian dan lembaga tentang persiapan Lebaran di kantor Menko Polkam, Jakarta Pusat.

Sementara itu, untuk tarif tol, Lodewijk mengungkapkan bahwa diskon sebesar 20 persen akan diberikan. “Diskon sebesar 20 persen untuk tol ini cukup besar, dan diharapkan dapat memperlancar arus mudik,” tambahnya.

Lodewijk menjelaskan bahwa diskon tiket pesawat dapat terwujud karena maskapai akan dikenakan biaya parkir pesawat dan bahan bakar yang lebih murah. Sementara untuk diskon tarif tol, kesepakatan tersebut telah dibahas dalam rapat dengan lembaga terkait.

Mantan Danjen Kopassus ini juga menyampaikan bahwa diskon tarif tol akan berlaku di 12 ruas jalan tol yang melintasi wilayah Jawa dan Sumatera. Selain itu, beberapa ruas tol baru akan dibuka untuk mendukung jalur mudik utama. Meski begitu, ia tidak merinci lokasi ruas tol baru tersebut.

“Total ada 89 ruas tol yang kita fungsionalkan,” jelas Lodewijk.

Ia menambahkan bahwa seluruh tol telah diperiksa dari segi keamanan dan kualitas aspal oleh petugas untuk memastikan kenyamanan dan keselamatan pemudik.

Dengan adanya berbagai kemudahan dan fasilitas tersebut, Lodewijk berharap pemudik dapat merayakan Lebaran 2025 dengan aman, nyaman, dan hemat biaya.

Shakira Marasyid

Berita Terkait

Panduan Lengkap Cara Membeli Tiket Kereta Api Lewat Aplikasi Access by KAI

JABAR PASS  – PT Kereta Api Indonesia (Persero) menyediakan layanan pembelian tiket kereta api secara digital melalui aplikasi Access by KAI. Aplikasi ini memudahkan masyarakat untuk memesan tiket kereta api…

Kemenhaj Bekali PPIH Arab Saudi untuk Perkuat Layanan Haji 2026

JABAR PASS – Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) membekali Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi dengan berbagai keterampilan, mulai dari kemampuan administratif, etika pelayanan, hingga penguasaan bahasa Arab. Pembekalan…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Baca Juga

Alfamidi Hadirkan Program Mudik Gratis Lebaran 2026 untuk Member

  • January 29, 2026
  • 2 views
Alfamidi Hadirkan Program Mudik Gratis Lebaran 2026 untuk Member

Mudik Asyik Alfamart 2026, Ini Syarat dan Jadwal Keberangkatannya

  • January 29, 2026
  • 3 views
Mudik Asyik Alfamart 2026, Ini Syarat dan Jadwal Keberangkatannya

Indomaret Buka Program Mudik Gratis Lebaran 2026, Sediakan 8.000 Kursi

  • January 29, 2026
  • 5 views
Indomaret Buka Program Mudik Gratis Lebaran 2026, Sediakan 8.000 Kursi

Catat! Jadwal Pembelian Tiket Kereta Api Mudik Lebaran 2026

  • January 29, 2026
  • 4 views
Catat! Jadwal Pembelian Tiket Kereta Api Mudik Lebaran 2026

Film Anak “Teman Tegar: Maira–Whisper from Papua” Tayang Mulai 5 Februari 2026

  • January 29, 2026
  • 10 views
Film Anak “Teman Tegar: Maira–Whisper from Papua” Tayang Mulai 5 Februari 2026

Fase Liga Liga Champions 2025/26 Tuntas, 24 Tim Lolos ke Fase Gugur

  • January 29, 2026
  • 8 views
Fase Liga Liga Champions 2025/26 Tuntas, 24 Tim Lolos ke Fase Gugur