“Kesurupannya Rame-Rame!” — Muzakki Janjikan Teror Lebih Mencekam di Waktu Maghrib 2

JABAR PASS – Aktor muda Muzakki Ramdhan mengungkapkan bahwa film Waktu Maghrib 2 akan menghadirkan pengalaman horor yang lebih menyeramkan dan intens dibandingkan film pertamanya yang rilis pada 2023.

“Yang bisa aku pastiin, terornya lebih mencekam dan seram. Ceritanya skalanya lebih besar, kesurupannya rame-rame, rombongan. Pokoknya jauh lebih seram,” ujar Muzakki, pemeran tokoh Endro, dikutip dari Antara Heritage Center di Jakarta, Kamis.

Sekuel garapan sutradara Sidharta Tata ini dijadwalkan tayang di bioskop mulai 28 Mei 2025. Cerita film kembali berpusat pada kemunculan jin Ummu Sibyan yang meneror anak-anak desa, setelah insiden keributan saat pertandingan sepak bola memicu malapetaka baru. Karakter Adi dari film pertama kini telah dewasa dan kembali hadir untuk membantu para tokoh baru menghadapi teror tersebut.

Deretan karakter baru turut meramaikan kisah, di antaranya Endro (Muzakki Ramdhan), Yogo (Sulthan Hamonangan), dan Dewo (Ghazi Alhabsyi). Endro digambarkan sebagai sosok yang mudah emosi tapi sangat setia kawan, Dewo adalah sahabat yang tulus dan loyal, sementara Yogo merupakan anak yatim piatu yang kalem dan bijak.

Muzakki juga menekankan bahwa film ini mengangkat pesan penting bagi anak-anak agar mendengarkan nasihat orang tua, terutama saat waktu maghrib tiba.

“Yang pasti sih jangan macam-macam kalau waktu maghrib. Itu waktu sakral, jangan aneh-aneh, jangan bicara seenaknya, jangan ngeyel sama orang tua,” katanya.

Senada dengan itu, Ghazi juga berbagi pesan dari keluarganya, “Jangan tinggalin rumah, jangan lupa ibadah,” ujarnya.

  • Shakira Marasyid

    Berita Terkait

    Alfamidi Hadirkan Program Mudik Gratis Lebaran 2026 untuk Member

    JABAR PASS – Alfamidi turut menyediakan program mudik gratis Lebaran 2026 khusus bagi para membernya. Program ini menawarkan pilihan moda transportasi bus dan pesawat dengan persyaratan tertentu yang harus dipenuhi…

    Mudik Asyik Alfamart 2026, Ini Syarat dan Jadwal Keberangkatannya

    JABAR PASS – Alfamart kembali menggelar program Mudik Asyik Alfamart 2026 bagi para member setianya di wilayah Jabodetabek. Program mudik gratis ini disiapkan untuk membantu masyarakat pulang ke kampung halaman…

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    Baca Juga

    Alfamidi Hadirkan Program Mudik Gratis Lebaran 2026 untuk Member

    • January 29, 2026
    • 11 views
    Alfamidi Hadirkan Program Mudik Gratis Lebaran 2026 untuk Member

    Mudik Asyik Alfamart 2026, Ini Syarat dan Jadwal Keberangkatannya

    • January 29, 2026
    • 10 views
    Mudik Asyik Alfamart 2026, Ini Syarat dan Jadwal Keberangkatannya

    Indomaret Buka Program Mudik Gratis Lebaran 2026, Sediakan 8.000 Kursi

    • January 29, 2026
    • 9 views
    Indomaret Buka Program Mudik Gratis Lebaran 2026, Sediakan 8.000 Kursi

    Catat! Jadwal Pembelian Tiket Kereta Api Mudik Lebaran 2026

    • January 29, 2026
    • 9 views
    Catat! Jadwal Pembelian Tiket Kereta Api Mudik Lebaran 2026

    Film Anak “Teman Tegar: Maira–Whisper from Papua” Tayang Mulai 5 Februari 2026

    • January 29, 2026
    • 15 views
    Film Anak “Teman Tegar: Maira–Whisper from Papua” Tayang Mulai 5 Februari 2026

    Fase Liga Liga Champions 2025/26 Tuntas, 24 Tim Lolos ke Fase Gugur

    • January 29, 2026
    • 11 views
    Fase Liga Liga Champions 2025/26 Tuntas, 24 Tim Lolos ke Fase Gugur