
JABARPASS – Kang Erwin menghadiri kegiatan aksi bersih-bersih sampah di Pasar Kosambi Bandung, pada peringatan Hari Peduli Sampah Nasional HPSN Tahun 2025, dilansir JABARPASS dari akun Instagram @kangerwin_bdg, pada 23 Februari 2025.
“Alhamdulillah, Kang Erwin dapat menghadiri kegiatan Aksi bersih-bersih sampah di Pasar Kosambi pada peringatan Hari Peduli Sampah Nasional HPSN Tahun 2025 denga tema “Kolaborasi Untuk Indonesia Bersih”..
“Bismilllah, yuk Wargi Bandung, masalah sampah bukan hanya tanggung jawab pemerintah, tapi juga kita semua!”
“ Saat ini, kita menghadapi tantangan besar dalam pengelolaan sampah di kota tercinta ini.”
“Namun, dengan langkah kecil yang kita lakukan bersama, kita bisa menciptakan perubahan besar,” tulis @kangerwin_bdg. (Rizky Anugrah)