Jelang Libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, Pemerintah Turunkan Harga Tiket Pesawat hingga 10 Persen

JABAR PASS Menjelang libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, Pemerintah Indonesia telah memutuskan untuk menurunkan biaya jasa dan avtur, yang diharapkan dapat menekan harga tiket pesawat domestik hingga 10 persen dari harga normal.

Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), mengungkapkan bahwa dalam rapat internal di Istana Kepresidenan Jakarta, Presiden Prabowo Subianto mengupayakan penurunan harga tiket pesawat menjelang periode “high season” Natal dan Tahun Baru.

“Dengan menurunkan biaya jasa di bandar udara, avtur, serta ‘fuel surcharge’ yang biasanya dibebankan kepada maskapai, harga tiket pesawat dapat turun sekitar 10 persen dari harga normal secara nasional atau domestik,” ujar AHY dalam keterangan pers di Istana Kepresidenan Jakarta pada Selasa dikutip dari Antaranews.

Berdasarkan arahan dari Presiden Prabowo Subianto, Pemerintah telah berkoordinasi dengan berbagai pihak terkait untuk melakukan penurunan harga tiket pesawat. Langkah ini mencakup pengurangan biaya jasa di bandara, harga bahan bakar avtur, serta biaya tambahan ‘fuel surcharge’.

AHY juga menambahkan bahwa keputusan tersebut sudah dibahas dan disepakati bersama dengan Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi, maskapai penerbangan, serta BUMN terkait, termasuk PT Pertamina (Persero).

Penurunan harga tiket ini diharapkan dapat membantu masyarakat yang ingin bepergian selama liburan Natal dan Tahun Baru, serta memberikan dampak positif bagi perekonomian, terutama sektor pariwisata.

“Mudah-mudahan langkah ini bisa meringankan beban masyarakat yang ingin bepergian selama libur Natal dan Tahun Baru,” ujar AHY.

Sementara itu, Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi menambahkan bahwa pemotongan harga tiket pesawat ini akan berlaku di 19 bandara utama, termasuk Bandara Internasional Soekarno-Hatta di Tangerang (Banten) dan Bandara Internasional Ngurah Rai di Bali.

“Untuk saat ini, pemotongan harga ini berlaku di 19 bandara utama, yang mencakup biaya-biaya yang timbul di kebandarudaraan. Selain itu, biaya avtur juga berhasil ditekan oleh Pertamina,” jelas Dudy.

  • Shakira Marasyid

    Berita Terkait

    Panduan Lengkap Cara Membeli Tiket Kereta Api Lewat Aplikasi Access by KAI

    JABAR PASS  – PT Kereta Api Indonesia (Persero) menyediakan layanan pembelian tiket kereta api secara digital melalui aplikasi Access by KAI. Aplikasi ini memudahkan masyarakat untuk memesan tiket kereta api…

    Kemenhaj Bekali PPIH Arab Saudi untuk Perkuat Layanan Haji 2026

    JABAR PASS – Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) membekali Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi dengan berbagai keterampilan, mulai dari kemampuan administratif, etika pelayanan, hingga penguasaan bahasa Arab. Pembekalan…

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    Baca Juga

    Alfamidi Hadirkan Program Mudik Gratis Lebaran 2026 untuk Member

    • January 29, 2026
    • 12 views
    Alfamidi Hadirkan Program Mudik Gratis Lebaran 2026 untuk Member

    Mudik Asyik Alfamart 2026, Ini Syarat dan Jadwal Keberangkatannya

    • January 29, 2026
    • 11 views
    Mudik Asyik Alfamart 2026, Ini Syarat dan Jadwal Keberangkatannya

    Indomaret Buka Program Mudik Gratis Lebaran 2026, Sediakan 8.000 Kursi

    • January 29, 2026
    • 11 views
    Indomaret Buka Program Mudik Gratis Lebaran 2026, Sediakan 8.000 Kursi

    Catat! Jadwal Pembelian Tiket Kereta Api Mudik Lebaran 2026

    • January 29, 2026
    • 10 views
    Catat! Jadwal Pembelian Tiket Kereta Api Mudik Lebaran 2026

    Film Anak “Teman Tegar: Maira–Whisper from Papua” Tayang Mulai 5 Februari 2026

    • January 29, 2026
    • 16 views
    Film Anak “Teman Tegar: Maira–Whisper from Papua” Tayang Mulai 5 Februari 2026

    Fase Liga Liga Champions 2025/26 Tuntas, 24 Tim Lolos ke Fase Gugur

    • January 29, 2026
    • 12 views
    Fase Liga Liga Champions 2025/26 Tuntas, 24 Tim Lolos ke Fase Gugur