
JABAR PASS – Film terbaru dari pemeran Luna Maya telah diluncurkan, teaser poster Gundik!.
Selain poster, ternyata teaser trailer Gundik juga diluncurkan, seperti muncul di kanal YouTube bioskop nasional CGV.
Gundik merupakan film bergenre horor, thriler, misteri yang menyajikan ketegangan dan menyeramkan.
Seperti dikutip TIX ID yang memposting teaser poster film tersebut di akun X resminya.
“Gundik – Teaser Poster Dibalik kecantikan seorang Gundik, ada rahasia besar yang tak pernah disangka oleh siapapun,” tulis @tix_id, Senin (17/3/2025).
Sementara untuk teaser trailer Gundik bisa disimak di bagian akhir tulisan via kanal YouTube jaringan bioskop CGV.
Dalam kutipannya, ditulis tentang sosok rahasia Gundik yang tidak boleh diusik atau diganggu siapapun.
“Jangan pernah kau ganggu dan usik Gundik yang tertidur sedang menjaga kecantikannya!,” tulisnya.
Larangan itu bakal ada akibatnya bila siapapun yang mencoba mengganggu si Gundik.
“Jika kau tak ingin mendapatkan nasib yang lebih buruk dari kematian,” tulis CGV.
Di bagian pemeran selain Luna Maya, hadir tampil juga Maxime Bouttier, Agus Kuncoro, dan Rukman Rosadi.
Termasuk Ratu Sofya, Arief Didu, Dian Sidik, serta aktor senior Tyo Pakusadewo dibawah arahan sutradara Anggy Umbara.
Gundik diproduksi oleh Umbara Brothers Film, Makara Production dan Rumpi Entertainment.
Berkisah tentang apakah?, ini bocoran sinopsis Gundik yang rencananya resmi dirilis dan tayang di bioskop pada 22 Mei 2025.
Dikisahkan empat perampok masuk ke rumah seorang Nyai yang juga dihuni mucikari.
Rupanya perampok tidak tahu, kalau pemilik rumah itu adalah sosok Nyai yang misterius dan mengerikan.
Bagi para perampok hanya ada dua pilihan kabur atau mati mengenaskan ditangan sosok Nyai.*