Dangerous Animals, Upaya Penyelamatan Diri Seorang Peselancar Wanita di Laut Lepas Menegangkan!

JABAR PASS – Satu sajian yang menegangkan hadir di layar lebar, inilah Dangerous Animals.

Film bergenre thriller ini mengajak para penontonnya berada dalam kecemasan dan adrenalin tinggi.

Dalam satu postingan di X Klik Film distributor Dangerous Animal, menyebutkan tentang hal itu.

“Film penuh ketegangan dan adrenalin yang siap bikin kamu deg-degan,” tulis @KlikFilm seperti dikutip Jabar Pass, Rabu
(25/6/2025).

Dangerous Animals menampilkan para pemeran Jai Courtney, Hassie Harrison, Josh Heuston, dan Ella Newton.

Suasana ketegangan yang muncul pada film ini merupakan buah karya sutradara Sean Byrne.

Kisah apa yang ditampilkan Dangerous Animals ini, sehingga disebut-sebut menegangkan bahkan konon berdarah-darah?. Ikuti sinopsis dan trailer berikut.

Sinopsis dan Trailer

Dangerous Animals berkisah tentang seorang peselancar yang diculik pembunuh berantai.

Zephyr (Hassie Harriosn) sosok pelancar tersebut terpaksa harus berhadapan dengan Tucker (Jai Courtney) si pembunuh berantai.

Pembunuh tersebut perilakunya terobsesi oleh ikan hiu dan peselancar itu kini disekap di kapalnya.

Zephyr harus berjuang dan mencari cara untuk melarikan diri dari sekapan Tucker.

Hal itu perlu segera dilakukan karena Zephyr bakal menjadi korbannya.

Tentu saja dengan cara yang mengerikan yaitu ritual mengumpannya kepada ikan hiu yang ganas di lautan.

Bagaimana perjuangan Zephy bertahan hidup agar terbebas dari ancaman itu? Saksikan Dangerous Animals tayang di bioskop termasuk di CGV mulai, Rabu (25/6/2025).*

 

Jimi Fitriadi

Berita Terkait

Diadaptasi dari Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu, Film Sadali Tayang 5 Februari 2026

JABAR PASS – Film Sadali dijadwalkan tayang di bioskop mulai 5 Februari 2026. Film ini melanjutkan kisah yang diadaptasi dari buku laris karya Pidi Baiq berjudul Hidup Ini Terlalu Banyak…

Hanggini: Film Sadali Memberi Sudut Pandang Baru tentang Kesabaran

JABAR PASS  – Aktris Hanggini Purinda Retto mengungkapkan bahwa film terbarunya berjudul Sadali memberinya sudut pandang baru tentang makna kesabaran dan proses menuju kedewasaan emosional. Dalam film produksi MVP Pictures…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Baca Juga

Alfamidi Hadirkan Program Mudik Gratis Lebaran 2026 untuk Member

  • January 29, 2026
  • 4 views
Alfamidi Hadirkan Program Mudik Gratis Lebaran 2026 untuk Member

Mudik Asyik Alfamart 2026, Ini Syarat dan Jadwal Keberangkatannya

  • January 29, 2026
  • 5 views
Mudik Asyik Alfamart 2026, Ini Syarat dan Jadwal Keberangkatannya

Indomaret Buka Program Mudik Gratis Lebaran 2026, Sediakan 8.000 Kursi

  • January 29, 2026
  • 6 views
Indomaret Buka Program Mudik Gratis Lebaran 2026, Sediakan 8.000 Kursi

Catat! Jadwal Pembelian Tiket Kereta Api Mudik Lebaran 2026

  • January 29, 2026
  • 5 views
Catat! Jadwal Pembelian Tiket Kereta Api Mudik Lebaran 2026

Film Anak “Teman Tegar: Maira–Whisper from Papua” Tayang Mulai 5 Februari 2026

  • January 29, 2026
  • 10 views
Film Anak “Teman Tegar: Maira–Whisper from Papua” Tayang Mulai 5 Februari 2026

Fase Liga Liga Champions 2025/26 Tuntas, 24 Tim Lolos ke Fase Gugur

  • January 29, 2026
  • 8 views
Fase Liga Liga Champions 2025/26 Tuntas, 24 Tim Lolos ke Fase Gugur