
JABARPASS – Babak baru untuk mewujudkan visi besar Bupati dan Wakil Bupati Bandung periode 2025-2030, dilansir JABARPASS dari akun Instagram @dadangsupriatna, pada 21 Februari 2025.
“Pelantikan ini bukan sekadar seremoni… Ini adalah awal dari perjuangan yang lebih besar. Perjuangan untuk harapan, kepercayaan, dan masa depan yang lebih Bedas,”
“Alhamdulillah… Dengan rahmat Allah SWT, saya dan Ali Syakieb telah resmi dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bandung periode 2025-2030.”
“Amanah ini bukan yang pertama, dan insyaAllah, dengan pengalaman serta tekad yang semakin kuat, kami siap melanjutkan perjuangan ini.”
“Kabupaten Bandung bukan sekadar tanah dan wilayah… Ini adalah rumah bagi jutaan jiwa yang menginginkan perubahan, kemajuan, dan keberlanjutan.”
“Kami tidak hanya ingin menjadi pemimpin… Kami ingin hadir di tengah masyarakat, bekerja bersama, mendengar, dan bertindak nyata.”
“Kami ingin memastikan setiap langkah yang diambil membawa manfaat bagi kemajuan Bandung yang lebih Bedas, maju, dan berkelanjutan,”
“Perjuangan ini belum selesai. Ini adalah awal dari babak baru untuk mewujudkan visi besar kita,”
“Bersama, mari kita melangkah… Satu tujuan, satu semangat, menuju Kabupaten Bandung yang lebih Bedas, Maju, dan Berkelanjutan menuju Indonesia Emas!” tulis @dadangsupriatna. (Rizky Anugrah)